Beranda Hang Out Chevrolet Rombak Lapangan Bawet Jadi Arena Street Soccer Kelas Dunia

Chevrolet Rombak Lapangan Bawet Jadi Arena Street Soccer Kelas Dunia

Lapangan Bawet Kota Bandung kini mempunyai tampilan baru dan diklaim sebagai arena street soccer kelas dunia. Lapangan yang luasnya 26×14 meter ini diperbarui  Chevrolet bekerjasama dengan Rumah Cemara dengan penambahan dinding lapangan, jaring, gawang, lampu, juga tribun penonton.

President Director GM Chevrolet Indonesia, Gaurav Gupta mengatakan pembaruan ini merupakan bentuk komitem pabrikan terhadap masyarakat Bandung.

“Inisiatif ini merupakan langkah kecil untuk sesuatu yang besar. Kami yakin bahwa dengan niat baik dan kontribusi dari siapapun akan membuat masyarakat menjadi lebih baik,” katanya dalam peresmian Lapangan Bawet di Kota Bandung, Rabu (16/3/2016).

Wajah baru Lapang Bawet juga diharapkan Gaurav bisa memberi manfaat lebih  serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat Kota Bandung menjadi lebih baik. Ke depan, Chevrolet bakal membangun lapangan serupa dibeberapa daerah termasuk menambah lapangan di Bandung.

“Ini merupakan tahun ketiga bagi Chevrolet membantu masyarakat Bandung melalui fasilitas olahraga, Kami akan terus mengembangkan dibeberapa daerah. Kita bekerjasama termasuk dengan Pemda Bandung mengenai apa saja yang akan dilakukan kedepan,” tutupnya.

Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, yang turut menghadiri peresmian mengapresiasi Chevrolet atas kerjasamanya membangun lapangan Futsal Bawet.

“Dulu ini adalah kolong jembatan, Sekarang ada lapangan bola mini yang disponsori oleh Chevrolet. Kalau begini, kita harus saling dukung, doakan juga agar Chevrolet maju di Bandung kan nanti CSR-nya juga balik lagi ke masyarakat,” kata pria yang karib disapa Emil itu.

Dalam kesempatan tersebut, Emil juga mengungkapkan keinginannya untuk membangun lapangan futsal serupa di wilayah lain. “Kita akan membangun lapangan lain. Mudah-mudahan bisa bekerjasama juga dengan Chevrolet,”

 

BAGIKAN

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here